
Kepolisian Resor (Polres) Probolinggo terus mengedepankan langkah preventif demi terciptanya keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas)
Probolinggo, newsIndonesia.id – Kepolisian Resor (Polres) Probolinggo terus mengedepankan langkah preventif demi terciptanya keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Salah satunya dengan menyasar kalangan pelajar sebagai generasi penerus bangsa melalui program literasi digital dan penyuluhan kamtibmas. Rabu (10/9/2025)
Kapolres Probolinggo AKBP M Wahyudin Latif mengatakan, para pelajar agar tidak mudah terprovokasi isu-isu menyesatkan, tidak ikut dalam aksi demonstrasi ilegal, serta bijak menggunakan media sosial.
"Program literisasi digital kali ini, menyasar para pelajar di SMA 2 Probolinggo," katanya
Lebih lanjut, AKBP Latif menambahkan, peran pelajar sangat penting dalam menjaga suasana aman, damai, dan kondusif di tengah masyarakat.
“Kami mengajak adik-adik pelajar untuk lebih fokus pada pendidikan dan tidak terpengaruh isu yang tidak jelas sumbernya, apalagi dari pihak yang tidak bertanggung jawab,” tambahnya
Selain itu, AKBP Latif menekankan, pentingnya literasi digital di era keterbukaan informasi. Informasi yang belum terverifikasi jangan langsung disebarkan karena berpotensi menimbulkan keresahan.
“Mari bersama-sama menjaga kamtibmas dan menciptakan lingkungan yang kondusif sehingga pelajar bisa menuntut ilmu dengan baik demi meraih cita-cita,” tandasnya
Sementara itu, pihak sekolah dan pelajar menyambut positif pesan dari kepolisian tersebut.
"Kami bersama berkomitmen menjadi generasi muda yang bertanggung jawab, berkarakter, serta turut menjaga persatuan dan ketertiban lingkungan," ujar Irfan salah satu siswa.
Langkah edukatif ini menjadi bagian dari strategi Polri dalam membangun kesadaran hukum sejak dini, sekaligus memperkuat sinergi antara kepolisian, sekolah, dan generasi muda dalam menjaga keamanan serta keutuhan bangsa. (wn)