Perhutani Bondowoso Perkuat Kemitraan Kehutanan lewat Bagi Hasil Kayu Sengon dan Jabon

 

Perum Perhutani KPH Bondowoso menyalurkan sharing hasil tebangan D3 tahun 2024 kayu sengon dan jabon kepada dua Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH), primer koperasi, dan investor di wilayah kerja KPH Bondowoso, 

Bondowoso, newsIndonesia.id - Perum Perhutani KPH Bondowoso menyalurkan sharing hasil tebangan D3 tahun 2024 kayu sengon dan jabon kepada dua Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH), primer koperasi, dan investor di wilayah kerja KPH Bondowoso, digelar di Aula Sonokeling Kantor Perhutani KPH Bondowoso dengan total nilai sebesar Rp212.641.207.

Kegiatan penyerahan ini merupakan wujud nyata kemitraan kehutanan berkelanjutan yang mengedepankan pemberdayaan masyarakat desa hutan melalui pemanfaatan kawasan hutan secara legal, produktif, dan bertanggung jawab.

Misbakhul Munir Administratur KPH Bondowoso, menyampaikan, bahwa pengembangan tanaman sengon dan jabon menjadi pilihan silvikultur adaptif karena memiliki masa panen relatif cepat dan nilai ekonomi yang kompetitif. 

"Jika kemitraan ini tidak hanya memberikan manfaat ekonomi, tetapi juga memperkuat peran masyarakat dalam menjaga kelestarian dan keamanan hutan," ucapnya. Senin (29/12/2025)

Ketua LMDH Al-Barokah, Sukiyono, menuturkan, memberikan apresiasi kepada Perhutani atas kepercayaan dan pendampingan yang diberikan.

"Pembinaan teknis dan edukasi kehutanan sangat membantu meningkatkan kapasitas masyarakat desa hutan dalam pengelolaan hutan berkelanjutan," tuturnya

Sementara itu, investor A. Faruq Aliwafa H. mengatakan, bahwa keberhasilan pengelolaan tanaman sengon membutuhkan perencanaan jangka menengah hingga panjang serta sinergi antara Perhutani, masyarakat desa hutan, dan investor.

"Keberhasilan pengelolaan tanaman sengon tidak terlepas dari pengalaman teknis lapangan, strategi perawatan tanaman, serta dukungan pendampingan dari Perhutani dan peran aktif masyarakat sekitar hutan. Sehingga akan menghasilkan produksi yang optimal dan berkelanjutan,” tandasnya

Perhutani KPH Bondowoso selalu berkomitmen dalam pengelolaan hutan berbasis kemitraan yang berkeadilan, berkelanjutan, dan berorientasi pada peningkatan kesejahteraan masyarakat desa hutan. (imm)
Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال