Rekonstruksi Pembunuhan Mahasiswi UMM, 10 Adegan Diperagakan Tersangka di Batu

 

Dalam rekonstruksi pembunuhan mahasiswi UMM, tersangka Bripka Agus dan Suyitno memperagakan 10 adegan pembunuhan yang berlangsung secara terencana dan bertahap

Malang, news Indonesia.id – Polda Jawa Timur menggelar rekonstruksi kasus pembunuhan berencana terhadap Faradila Amalia Najwa, mahasiswi Universitas Muhammadiyah Malang (UMM). Dalam rekonstruksi tersebut, tersangka Bripka Agus dan Suyitno memperagakan 10 adegan pembunuhan yang berlangsung secara terencana dan bertahap.

Terungkap kekerasan ini dimulai sejak penguasaan korban hingga korban tewas akibat kehabisan napas usai dicekik di dalam mobil. Rekonstruksi dilakukan di Jalan Brantas, kawasan Cangar, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, lokasi sepi yang diduga sengaja dipilih pelaku untuk menghindari saksi. Selasa (13/1/2026)

Kasubdit III Jatanras Ditreskrimum Polda Jatim AKBP Arbaridi Jumhur menyampaikan, bahwa dalam adegan rekontruksi ini awalnya, peran kekerasan dilakukan Suyitno atas perintah Bripka Agus. Namun karena tidak sanggup melanjutkan, aksi pembunuhan kemudian diambil alih sepenuhnya oleh Agus. 

"Hal itu dilakukan untuk melumpuhkan korban dan menghilangkan jejak, tersangka menggunakan sarung tangan sebagai alat pencekikan. Bahkan korban ditemukan dalam kondisi terikat total, kaki dan tangan dilakban, mulut dan mata ditutup, serta tangan korban sempat diborgol," terangnya

Kuasa hukum korban, Alexander Kurniadi, mengatakan, dukungannya terhadap kinerja Polda Jatim dalam mengungkap kasus pembunuhan berencana tersebut.

"Kedua tersangka ini harus dijatuhi hukuman berat yakni mati, karena pembunuhan dilakukan berencana untuk menguasai harga keluarga korban," katanya

Usai rekonstruksi di Batu, penyidik Subdit III Jatanras Polda Jatim bersama Tim Inafis dan Kejaksaan Tinggi Surabaya melanjutkan rekonstruksi lokasi kedua di Wonorejo, Pasuruan, yang diduga sebagai tempat pembuangan jenazah korban. (ed)
Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال